Kantor Perwakilan

Pendidikan HAM bagi Mahasiswa Stisipol Jayapura

Mahasiswa perlu memiliki pengetahuan HAM dalam konteks universal juga nasional. Dengan demikian, perjuangan HAM akan berjalan secara berkelanjutan di tengah tatanan masyarakat yang semakin modern.

Demikian disampaikan oleh Kepala Kantor Komnas HAM Perwakilan Papua, Fritz Ramanday, dalam dialog dengan mahasiswa Stisipol Papare di Jayapura, pada Jumat (24/8/18).

"Dengan mengetahui nilai dan prinsip HAM, mahasiswa akan terlibat secara aktif meletakkan semua fenomena HAM secara proporsional pada undang-undang nasional yang berlaku tanpa melupakan Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia (DUHAM) sebagai tonggak perjuangan HAM secara global dan universal," ujar Fritz.

Pendidikan adalah HAM, oleh sebab itu, mahasiswa yang sering melakukan aksi memalang kampus bertentangan dengan perjuangan HAM itu sendiri. Memperjuangkan HAM jangan sampai mengabaikan HAM orang lain, kata Fritz.

Kegiatan tersebut diikuti oleh puluhan mahasiswa Stisipol agar mengetahui dan memahami HAM secara lebih baik, dan mengenal Kantor Komnas HAM Perwakilan Papua. (Frtz)