Kabar Latuharhary

Kerjasama Pemajuan HAM dengan Kapolda Jateng

Dalam rangka mengimplementasikan Nota Kesepahaman Kerjasama antara Ketua Komnas HAM dan Kapolri yang ditandatangani pada 16 Maret 2017, pada Senin (21/8), dilakukan penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara Subkomisi Pendididkan dan Penyuluhan Komnas HAM dengan Polda Jateng.

Perjanjian Kerjasama itu ditandatangani oleh Koordinator Subkomisi Pendidikan dan Penyuluhan Komnas HAM Roichatul Aswidah dan Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono, di hadapan para pejabat utama kedua lembaga dan ratusan tamu undangana di Hotel Semesta, Semarang.

Perjanjian tersebut bertujuan untuk meningkatkan kapasitas anggota Polda Jateng dalam menjalankan tugas dan fungsinya berbasis HAM dan mendorong terwujudnya pilot project "Polisi Berbasis HAM" di Jateng.

Polda Jateng termasuk salah satu wilayah yang paling banyak diadukan ke Komnas HAM. Pada 2016, ada 74 pengaduan masyarakat terkait dengan kinerja Polda Jateng. Dengan adanya kerjasama peningkatan kapasitas HAM bagi anggota Polda Jateng, maka diharapkan di dalam menjalankan tugasnya, anggota Polda Jateng senantiasa menjunjung tinggi HAM. (MDH).

Short link